Hampir setiap orang mempunyai obsesi masing-masing. Biasanya obsesi ini terhadap artis idolanya atau sejenis benda tertentu. Namun beberapa orang ini malah memiliki obsesi yang aneh dan terbilang tidak normal. Mari simak berikut ini :
- Alfred David
Pria yan satu ini bernama Alfred David dan ia mempunyai obsesi terhadap penguin. Awal mulanya dia mengalami kecelakaan yang mengakibatkan kakinya cedera dan harus berjalan seperti penguin. Sehingga teman-temannya memberi panggilan mr. penguin kepadanya dan ia tidak marah malah ia senang di berikan julukan itu. Bahkan sangking senang terhadap penguin, ia menukar namanya menjadi Mr. penguin dan ia berkata bahwa bisa berbicara dengan bahasa penguin.
- Lance Brieschke
Pria yang satu ini terobsesi dengan hewan macan tutul. Ia mempunya profesi sebagai seorang tatto artist dan kesenangan terhadap macan membuatnya mentatto seluruh badannya seperti corak macan. Obsesinya ini membuat hubungannya dengan keluarga menjadi renggang dan bahkan ia mengaku bahwa ia bisa melihat dalam gelap dan berlari cepat seperti hewan macan tutul.
- Erick Ducharme
Pria ini sangking terobsesi dengan putri duyung membuatnya memilih jalan untuk hidup seperti putri duyung. Ia mengaku lebih nyaman berendam di dalam air menggunakan sirip ikan yang di buatnya sendiri seperti layaknya putri duyung di cerita dongeng.
- Shelby Counterman
Obsesi yang satu ini membuat orang normal merasa jijik dan geli. Bagaimana tidak, ia memiliki ribuan kecoak madagascar di dalam kamar dari usianya tiga tahun hingga sekarang. Saat kecil ia mempunyai kecoak madagascar jantan dan setelah dewasa ia membeli kecoak madagascar betina untuk di kembang biakkan. Sampai sekarang kamarnya sudah di penuhi oleh semua kecoak madagascarnya.
- herbert Chavez
Pria ini mempunyai obsesi terhadap karater superman. Ia menjalani operasi wajah selama berkali kali untuk membuatnya terlihat seperti superman. Tapi usahanya tidak sia-sia dan sekarang ia terlihat seperti superman asli seperti karakter superman.
itulah beberapa orang yang mempunyai obsesi teraneh di dunia. Semoga bermanfaat untuk anda dan semoga menambah pengetahuan serta info untuk anda.